Ini Dia Rahasia Diet ala Deddy Corbuzier

Siapa yang tak kenal Deddy Corbuzier seorang presenter dan juga seorang mentalist yang sangat terkenal di dunia hiburan Indonesia, namun bukan hanya itu saja saat ini nama Deddy Corbuzier menjadi perbincangan hangat dunia kesehatan Indonesia karena keberhasilannya menciptakan sebuah metode diet ala Deddy Corbuzier atau biasa disebut diet OCD (obsessive compulsive disorder) dan metode diet ala Deddy Corbuzier ini menjadi metode diet yang sangat populer dan banyak diikuti karena banyak yang merasakan keberhasilan diet OCD ini terutama sang mentalist sendiri yang dulunya bertubuh gemuk sekarang tubuhnya sangat atletis.


Metode diet ala Deddy Corbuzier ini sebenernya sama dengan cara diet lainnya yang membedakan adalah cara pengaplikasiannya, cara diet pada umumnya adalah dengan menjaga pola makan atau  membatasi jenis asupan makanan yang boleh dan tak boleh dimakan berbeda dengan diet ala Deddy Corbuzier ini kita diberi kebebasan untuk makan makanan apa saja baik itu makanan yang mengandung karbohidrat maupun kolesterol yang tinggi namun ada batasan waktu tertentu atau dalam artian waktu makannya yang ditentukan bukan jenis dari makanannya.

Metode diet ala Deddy Corbuzier ini adalah dalam rentang waktu yang ditentukan kita diperbolehkan makan makanan apa saja yang kita inginkan namun dalam waktu tertentu juga kita tidak diperbolehkan makan akan tetapi untuk minum air putih masih diperbolehkan untuk menghindari dehidrasi.


Berdasarkan pengalaman dari sang master mentalist aka Deddy Corbuzier menyarankan ada beberapa rentang waktu yang bisa diaplikasikan dalam diet ala Deddy Corbuzier ini adalah sebagai berikut :

1. Puasa selama 16 jam dan memiliki rentang waktu untuk makan selama 8 jam.
Penjelasannya adalah pada rentang waktu ini anda dianjurkan puasa selama 16 jam (tapi masih boleh minum air putih) selanjutnya setelah 16 jam puasa berlalu anda memiliki rentang waktu untuk makan selama 8 jam. Nah pada rentang waktu 8 jam ini anda dianjurkan untuk tetap makan makanan yang sehat selama 3 kali makan dan juga jangan makan secara berlebihan supaya efek dietnya cepet kerasa.

Sebagai contoh jika anda memulai puasa pada jam 6 sore maka pada jam 10 siang hari berikutnya (16 jam) anda baru diperbolehkan untuk makan namun untuk minum air putih selama puasa diperbolehkan untuk menghindari dehidrasi dan pada jam 10 siang tersebut kita dibebaskan untuk makan sampai jam 6 sore kita mulai puasa lagi, dan begitu seterusnya sesuai dengan siklusnya.

2. Puasa selama 18 jam dan memiliki rentang waktu makan selama 6 jam.
Diet ala Deddy corbuzier pada metode rentang waktu ini sama dengan yang telah dibahas diatas tadi yaitu puasa selama 18 jam dan mempunyai rentang waktu makan selama 6 jam. Untuk prakteknya sama dengan dengan point diatas tadi jika puasa mulai dari jam 6 sore maka pada jam 12 siang hari berikutnya baru diperbolehkan untuk makan sampai jam 6 sore berlanjut puasa lagi begitu seterusnya.

3. Puasa selama 20 jam dan memiliki rentang waktu makan selama 4 jam
Metode rentang waktu ini sama juga dengan yang sudah kita bahas tadi hanya berbeda rentang waktunya saja. Jika kita mulai puasa pada jam 6 sore pada jam 2 siang hari berikutnya baru diperbolehkan untuk makan sampai jam 6 sore dan pada jam 6 sore tadi langsung melanjutkan puasa lagi dan begitu seterusnya.

Diet ala Deddy Corbuzier ini sangat efektif dan diyakini mampu menurunkan berat badan dengan cepat namun saran saya sebaiknya pilihlah rentang waktu yang disesuaikan dengan kemampuan anda sendiri dan jangan terlalu memaksakan diri karena banyak juga yang akhirnya malah jatuh sakit gara-gara terlalu memaksakan diri untuk melakukan diet ala Deddy Corbuzier ini.

Demikian sedikit uraian dari kami semoga bisa dipahami oleh pada pembaca sekalian dan terima kasih semoga anda sekalian diberikan kemampuan untuk melakukan metode diet ini.


Ini Dia Rahasia Diet ala Deddy Corbuzier Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 comments:

Posting Komentar